Wednesday, 16 December 2015

Kenapa Ternak Lalat Tentara?
Perusahaan pertanian Australia sedang merintis peternakan terbesar di dunia yang mampu menampung lebih dari 8,5 miliar lalat. Lalat itu diternakkan untuk dijadikan bahan pakan ternak yang penting bagi industri peternakan lainnya.Bukan hanya Australia yang sedang giat-giatnya mengembangkan pakan alternative ini, bahkan di China dan Amerika sudah menjadi solusi dalam mengurangi/solusi untuk masalah sampah yang disebut 'gizi daur ulang' yakni dengan cara menggunakan larva lalat yang diberi makan dari berbagai sumber nutrisi limbah yang berlimpah
Zat gizi daur ulang yang dihasilkan dari proses konversi biologi dari limbah makanan ini menghasilkan sejumlah komponen pakan bernilai tinggi, diantaranya protein makanan berbasis serangga 'MagMeal'; dan tanah lembut yang kaya nutrisi 'MagSoil'.

Kebutuhan pakan ikan oleh para petani ikan dari tahun ke tahun semakin meningkat dan sulit untuk memenuhinya disebabkan usaha ternak ikan yang semakin terus bertambah jumlahnya, hal ini diperparah dengan harga pakan ikan yang relatif mahal dan bahan baku pakan ikan yang sebagian besar masih menggantungkan produk dari luar, untuk mengatasi permasalahan di atas perlu dicarikan alternatif penyediaan bahan baku pakan ikan. Limbah sayuran yang masih memiliki kandungan protein rata-rata 2-4% masih dapat ditingkatkan kandungan proteinnya dengan cara merombaknya menjadi maggot (larva dewasa) melalui proses biologis dengan memanfaatkan lalat hitam (Hermetia illucens). Ternak maggot lalat tentara hitam pada media kultur berupa limbah sayur dengan menggunakan pot biokonversi.

Pada media kultur dari limbah sayur adalah protein sebesar 32%, lemak 5%, abu 3%, dan serat kasar sebanyak 3%. Dari hasil analisis ini dapat ditarik kesimpulan bahwa maggot lalat tentara hitam yang diternakkan pada media kultur yang berasal dari limbah sayuran memenuhi persyaratan SNI tentang pakan ikan.

Cara Ternak Maggot Lalat Tentara

Jika anda ingin beternak maggot sendiri baik untuk keperluan ternak ungags (ayam,bebek,burung),  lele, Nila anda pribadi atau untuk dijual kembali pada peternak lain, anda harus mengetahui mengenai teknik-teknik yang biasa digunakan dalam beternak seperti dalam video dibawah ini:

Cara ternak lalat tentara

Monday, 7 December 2015

Habitat Lalat Tentara dan Aplikasi sebagai Pakan

Lalat tentara hitam/Lalat tentara/Black Soldier fly (Hermetia illucens) ini tersebar hampir diseluruh dunia. Mereka tidak sama dengan lalat lain pada umumnya. Karena tidak membawa penyakit

Berikut beberapa kelebihan dari Larva lalat tentara:
  1. Dapat mereduksi sampah organik.
  2. Dapat hidup dalam toleransi pH yang cukup tinggi.
  3.  Tidak membawa gen penyakit,
  4.  Mempunyai kandungan protein yang cukup tinggi (40-50%),
  5.  Masa hidup sebagai larva cukup lama (± 4 minggu)
  6. Mudah dibudidayakan
Larva lalat tentara ini tergolong "kebal" dan dapat hidup di lingkungan yg cukup extrem, seperti di media/sampah yang banyak mengandung garam, alkohol, acids dan amonia. Mereka hidup “disuasana yang hangat”, Jika udara disekitar sangat dingin atau kekurangan makanan larva lalat tentara tidak mati tapi mereka menjadi fakum/idle/tidak aktif menunggu sampai cuaca menjadi hangat kembali atau makanan sudah kembali tersedia. Mereka juga dapat hidup di air atau di alcohol.

Layaknya lalat lain, lalat tentara memakan apa saja yang dimakan oleh manusia, sisa makanan, sampah, makanan yang sudah terfermentasi, sayuran, buah buahan, daging bahkan tulang (lunak),Mereka bahkan makan bangkai hewan.

Untuk mengembangbiakkan budidaya lalat tentara sebenarnya tidak sulit. Sediakan kandang seperti kandang burung, tempatkan pohon untuk mereka hinggap selanjutnya, sediakan potongan kardus/Plastik infraboard atau kayu sebagai tempat lalat tentara bertelur. 


Telur yang ada di rongga-rongga tersebut  dalam waktu dua sampai empat hari telur akan menetas menjadi larva kecil, selanjutnya akan bertambah besar pada umur empat minggu.  Sampai umur dua minggu larva masih berwarna putih dan selanjutnya warna semakin berubah menjadi kekuningan sampai hitam dan menjadi prepupa/pupa pada umur kurang lebih empat minggu.  Setelah empat minggu prepupa atau pupa akan menetas menjadi serangga dewasa.



Pupa atau prepupa inilah yang dapat diolah menjadi pengganti tepung ikan. Larva lalat tentara yang kaya nutrisi, protein, lemak dan kalsium sangat bagus untuk diberikan sebagai pakan semua jenis unggas, Burung, ikan, reptil, babi, sapi,kadal, kodok,kura-kura, ular , hewan carnivora dan omnivora.

Aplikasi pemberian larva lalat tentara sebagai pakan ikan dapat dilakukan dengan dua cara, pertama sebagai pakan ikan langsung (larva hidup) dan kedua tepung larva sebagai sumber protein pakan menggantikan atau substitusi tepung ikan. Seperti kita ketahui bersama bahwa tepung ikan yang ada dipasaran saat ini berasal dari Peru dan Chili, dengan adanya pembatasan produksi dan permintaan akan tepung ikan di dalam negeri tidak mampu dipenuhi oleh produksi sendiri membuat harga tepung ikan menjadi naik. Untuk memenuhi kekurang akan permintaan tepung ikan mungkin dapat dipenuhi dengan menggunakan tepung larva lalat tentara.

Pada ikan patin, substitusi larva segar dengan pakan komersial pada ikan patin jambal menunjukan bahwa benih patin jambal  yang diberi pakan substitusi larva hidup 25%-40% ditambah  pakan komersial 60% menghasilkan laju pertumbuhan terbaik.

Pada ikan nila merah, substitusi larvat segar dengan pakan komersial pada ikan nila merah menunjukan bahwa ikan nila merah  yang diberi pakan substitusi larva hidup 50%-60% ditambah  pakan komersial 40% menghasilkan laju pertumbuhan terbaik.




Hasil penelitian penggunaan larva sebagai substitusi pakan dapat menggantikan 50% pakan komersial pada ikan lele.

Telur Lalat Hijau

Lalat Hijau ini meletakkan telur-telurnya disumber , dekat makanan (seperti pada buah yang hampir matang)/sampah dll, hal ini si betina atau induk mengjarapkan larva yang menetas nantinya dapat mengkonsumsi makanan sebanyak mungkin dalam waktu singkat sebelum berubah menjadi dewasa. Telur menetas antara delapan jam setelah diletakkan,





Bedakan dengan telur lalat tentara hitam, mereka tidak meletakan telurnya di sumber makanan, seperti pada gambar dibawah ini






Sunday, 6 December 2015

Lalat Tentara Dewasa

Lalat tentara saat sudah berumur kurang lebih tiga minggu sd satu bulan sudah berubah warnanya menjadi hitam, mereka di sebut pupa, dan dengan sendirinya akan naik keatas mencari tempat untuk "bertapa" selama tiga minggu sd satu bulan tergantung kondisi lingkungan,

Di negara yg memiliki empat musim mereka bisa "bertapa" berbulan bulan tanpa makan dan minum sebelum akhirnya menetas menjadi Lalat tentara.





Saturday, 5 December 2015

Lalat Tentara (Larva) untuk pakan ikan Nila dan Gurami

Lalat Tentara (Larva) untuk pakan ikan Nila dan Gurami

Meningkatnya harga pakan pelet sebagai bahan pakan utama ikan Nila,Gurami membuat keuntungan para peternak di Indonesia menjadi berkurang. Bahkan, 70% - 80% dari biaya pengembangan usaha dikeluarkan untuk pemberian pakan itu sendiri.

Hal ini tentunya membutuhkan solusi alternatif untuk menekan pengeluaran biaya tersebut. Maggot adalah solusi bagi peternak gurami dalam pemberian pakan dengan fokus utama dalam efisiensi biaya dan kekebalan tubuh ikan terhadap penyakit.



Ternak Lalat Tentara di China

Ternak Lalat Tentara di China


Seperti kita ketahui China merupakan pioner di dunia ternak lalat tentara, setidaknya ada tiga group yg menginvestasikan milyaran dollar untuk mengolah sampah restoran. Salah satunya di Xián yg mengolah sekitar dua juta orang/penduduk. yang kesemuanya di biayai oleh pemerintah China. Saat ini mereka menghasilkan 500kg larva setiap harinya.




Lalat Tentara Larva untuk Pakan Lele

Lalat Tentara Larva untuk Pakan Lele

Maggot atau belatung sering digunakan sebagai alternatif pakan ternak lele. Jenis maggot yang biasa digunakan adalah maggot lalat tentara atau Black Soldier Fly.

Beternak maggot ini juga menjadi peluang bisnis yang cukup menjanjikan. Jika anda ingin beternak maggot baik untuk keperluan ternak lele pribadi atau untuk dijual kembali pada peternak lele lain, anda harus mengetahui mengenai teknik-teknik yang biasa digunakan dalam beternak maggot


Thursday, 3 December 2015

Cara Mudah Beternak Lalat Tentara Hitam

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, maka dalam berternak Lalat Tentara Hitam harus membuatkan kandang buat Lalat Tentara Hitam itu sendiri. Tujuannya menghasilkan larva secara terus menerus sepanjang tahun

 Berikut adalah contoh kandang dalam berbagai ukuran

Kandang BSF 


atau seperti ini
Didepan Kandang BSF


Kandang samping Rumah size .8 x 8meter x 2meter

Didalam kandang letakan tanaman untuk lalat tentara hinggap.





Lalat Tentara Pengurai Sampah



BSF dalam mengolah limbah sampah dapat menghasilkan rupiah yang sangat besar. Tentu saja, bila berkembang ke depan. Karena selain mengurai sampah, sarana yang diciptakanya juga menghasilkan pupuk untuk tanaman dan sumber protein tinggi bagi pakan ternak. 

Lalat Tentara Hitam
Lava dari lalat tentara hitam yang matang mengandungi 45 peratus protin dan 35 peratus lemak. Di beberapa negara maju, lava lalat tentara hitam juga digunakan untuk tujuan forensik dan pengobatan, 

Di Vietnam, larva lalat tentara hitam digoreng dan dibuat makanan.
Best Menu BSFL

Wednesday, 2 December 2015

Panen Larva Lalat Tentara

Hari ini kita dibantu panen pupa, lumayan dapat banyak sekitar 600 gram, pupa ini disimpan dan dalam waktu kurang lebih tiga minggu sampai satu bulan akan menetas berubah menjadi Lalat Tentara / Black Soldier Fly